Anggota DPRD Kabupaten Sekadau, Yodi Setiawan saat meninjau evakuasi tongkang. (foto:ist). |
Sekadau Kalbar, Wartacyber.com – Anggota DPRD Kabupaten Sekadau Daerah Pemilihan (Dapil) III, Yodi Setiawan, meninjau langsung kondisi tongkang yang hampir satu bulan tenggelam di Dermaga Sunyat, Kecamatan Belitang.
Diketahui Sebelumnya, tongkang tersebut berfungsi sebagai dermaga bagi kapal feri penyeberangan di wilayah tersebut.
Tongkang dilaporkan mengalami kebocoran, yang menyebabkan kapal tersebut tenggelam. Berbagai upaya telah dilakukan untuk mengatasi permasalahan ini. Saat ini, tongkang berhasil diangkat ke permukaan, namun masih dalam proses pemulihan lebih lanjut.
"Kami hari ini langsung turun ke lapangan untuk memastikan kondisi di lokasi. Memang benar, tongkangnya sudah berhasil diangkat, tetapi para pekerja masih berupaya memulihkan keadaan dan membersihkan sisa lumpur yang tertinggal di dalam tongkang," kata Yodi Setiawan. Jumat (25/10/2024).
Legislator Partai Gerindra ini juga menambahkan bahwa pemulihan diharapkan bisa selesai dalam beberapa hari ke depan, sehingga operasional penyeberangan kembali normal.
"Kami mengimbau masyarakat untuk bersabar. Semoga dalam waktu kurang dari lima hari, tongkang ini sudah bisa beroperasi kembali," terangnya.
Yodi juga menegaskan bahwa pemerintah daerah bersama DPRD Sekadau terus berkoordinasi untuk mempercepat penanganan masalah tersebut.
"Pemerintah daerah tidak tinggal diam. Kami terus berkomunikasi dan bekerja sama agar persoalan ini bisa segera diselesaikan," pungkasnya. (tim).