Bupati Sekadau saat panen Semangka. (foto:ist).
Sekadau Kalbar, Wartacyber.com - Bupati Sekadau, Aron menghadiri panen raya Semangka Kelompok Tani Manunggal, bertempat di Dusun Rimba Tekam, Desa Nanga Mentrap, Kecamatan Sekadau Hulu, Kabupaten Sekadau. Jum'at (16/8/2024).
Pada kesempatan tersebut, Bupati Sekadau, Aron mengatakan bahwa dirinya sangat mengapresiasi Kelompok Tani Manunggal ini karena telah berhasil menanam Semangka yang baik sehingga pada hari ini dapat kita laksanakan panen Raya.
"Teman-teman yang mengikuti transmigrasi di Kabupaten Sekadau sudah maju dan berkembang, hal ini dilihat dari segi perekonomian masyarakat. Contohnya hari ini telah berhasil melaksanakan panen Raya," kata Aron.
"Dengan Maju dan berkembangnya transmigrasi di Kabupaten Sekadau kita harapkan juga tidak ada anak-anak Yang putus Sekolah, karena anak-anak adalah Generasi penerus. Jadi pendidikan itu sangatlah Penting," tambahnya.
Aron juga mengatakan terkait jalan transmigrasi, semulanya masih menjadi tanggung jawab menteri transmigrasi.
"Namun kedepannya akan kita cek apakah statusnya sudah di ubah apa belum. Jika sudah diubah maka baru kita anggarkan peningkatan jalan melalui APBD Kabupaten Sekadau," ujarnya
"Berkaitan dengan panen hari ini kita berharap semoga kedepannya kelompok Tani Manunggal ini bisa lebih meningkatkan hasil panennya sehingga nantinya juga bisa menjadi penambah perekonomian masyarakat," tutupnya. (nv).