Camat Sekadau Hilir Tinjau Pengobatan Gratis di Desa Seraras - WARTA CYBER

Rabu, 10 Juli 2024

Camat Sekadau Hilir Tinjau Pengobatan Gratis di Desa Seraras

peninjauan kegiatan pengobatan gratis bagi masyarakat. (foto:ist).

Sekadau Kalbar,
Wartacyber.com - Camat Sekadau Hilir, Gustar Indarto menghadiri peninjauan kegiatan pengobatan gratis bagi masyarakat di pesisir sungai Kapuas tepatnya di Desa Seraras, kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau. Rabu (10/7/2024).


Pada kesempatan Tersebut, Gustar Indarto mengatakan kegiatan ini dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes PP dan KB) melalui Puskesmas Simpang 4 Kayu Lapis.


"Kunjungan  kali ini untuk melihat secara langsung kegiatan pengobatan gratis bagi warga seraras" kata Gustar Indarto


"Dengan adanya pengobatan grastis ini, diharapkan masyarakat dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk memeriksa kesehatan umum seperti cek tensi darah, cek kolestrol, dan cek gula darah. Manfaatkan kesempatan ini dengan baik karena ini semuanya gratis," tambahnya. 



Gustar Indarto juga mengatakan, Masyarakat yang melakukan pemeriksaan kesehatan pada hari ini berasal dari dua dusun di Desa Seraras yakni  Dusun Seraras dan Dusun Selimus. 


"Saya berharap masyarakat bisa langsung  memeriksa kesehatannya mulai dari anak-anak sampai lansia untuk mendapatkan pelayanan kesehatan," ujarnya. 


"Kita semua berharap agar dalam tahun ini Desa Seraras aras bisa mendeklarasikan Open Defecation Free (ODF). Maka dari itu kerjasama dari masyarakat sangat kita harapkan," tutupnya. (nv). 







  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar