Ketua ISKA Kabupaten Sekadau, Paulus Subarno. (foto:nv).
Sekadau Kalbar, Wartacyber.com - Hari Kenaikan Yesus Kristus merupakan perayaan penting bagi umat Kristiani di seluruh dunia. Perayaan tersebut menandakan berakhirnya musim Paskah.
Hari Kenaikan Yesus Kristus, dirayakan 40 atau 39 hari setelah Paskah. Tepat pada tanggal 9 Mei 2024 (hari ini) merupakan peringatan Kenaikan Yesus Kristus.
Di Indonesia, peringatan Hari Raya Kenaikan Yesus Kristus ditetapkan sebagai hari libur nasional. Berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 251 Tahun 1967 tentang Hari-hari Libur. Dalam Keppres disebutkan bahwa Kenaikan Isa Almasih adalah hari raya yang ditetapkan sebagai hari libur.
Menanggapi hal tersebut, Ketua Ikatan Sarjana Katolik Indonesia (ISKA) Kabupaten Sekadau, Paulus Subarno mengucapkan selamat Hari Raya Kenaikan Yesus Kristus kepada seluruh umat Kristiani dimanapun berada khususnya umat Kristiani di Kabupaten Sekadau.
"Kenaikan Isa Almasih menandakan kembalinya Dia kepada Bapak di Surga dan dimulainya era baru, dimana Roh kudus dicurahkan kepada pengikutnya," kata Paulus Subarno yang juga anggota DPRD Kabupaten Sekadau dari Fraksi Hanura. Kamis (9/5/2024).
Legislator Partai Hanura ini juga mengatakan
kenaikan Yesus ke surga ini memiliki tiga makna penting yaitu untuk menyediakan tempat bagi manusia di surga, memberi kuasa, dan memberi pengharapan serta keselamatan bagi manusia.
"Mari kita praktekkan kebaikan yang diajarkan Yesus Kristus pada kehidupan kita sehari-hari agar hidup kita senantiasa diberikan kedamaian, kesehatan dan selalu diberkati oleh Tuhan yang maha Esa," pungkasnya. (nv).